5 Makanan Yang Akan Membuat Tidur jadi Lebih Nyenyak

5 Makanan Yang Akan Membuat Tidur jadi Lebih Nyenyak - Hallo sahabat CANTIK DAN SEHAT, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul 5 Makanan Yang Akan Membuat Tidur jadi Lebih Nyenyak, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan Artikel Gaya Hidup, Artikel Relaksasi, yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : 5 Makanan Yang Akan Membuat Tidur jadi Lebih Nyenyak
link : 5 Makanan Yang Akan Membuat Tidur jadi Lebih Nyenyak

Baca juga


5 Makanan Yang Akan Membuat Tidur jadi Lebih Nyenyak

Tidur merupakan kebutuhan dasar manusia yang berguna untuk mengistirahatkan tubuh setelah seharian beraktivitas. Jika kebutuhan yang satu ini tidak tercukupi dengan baik, biasanya tubuh akan mengalami beberapa hal seperti mudah lelah, malas untuk beraktivitas, ngantuk di siang hari, dan lain-lain.
makanan untuk tidur lebih nyenyak
Tidur lebih nyenyak via express.co.uk
Bila selama ini Anda sering mengalami kesulitan tidur, cobalah Anda konsumsi salah satu dari 5 makanan dibawah ini yang ternyata bisa membantu tidur Anda menjadi lebih nyenyak.

1. Pisang
Buah yang satu ini memang sangat mudah didapat. Selain rasanya enak, adanya kandungan potasium dan magnesium di dalam buah pisang akan membuat otot-otot Anda menjadi lebih santai. Disamping itu, mengkonsumsi buah pisang juga akan memuaskan keinginan Anda untuk mengemil makanan yang manis sebelum tidur.

2. Kacang almond
Mengkonsumsi segenggam kacang almond mampu mensuplai kebutuhan magnesium harian Anda hingga mencapai 20%. Tercukupinya kebutuhan magnesium yang diperlukan oleh tubuh akan membuat otot lebih santai dan Anda pun menjadi lebih tenang. Jika sudah dalam kondisi seperti ini, Anda pun akan lebih cepat tertidur.

3. Keju mozzarella
Dalam setiap ons keju mozzarella terdapat kandungan tryptophan yang jumlahnya dua kali lebih banyak dibanding protein alami. Kandungan tryptophan ini merupakan asam amino yang akan membuat tubuh memproduksi hormon serotonin (hormon yang bisa membuat Anda santai dan mengantuk). Dengan kandungannya yang lebih banyak, tentunya tidur Anda pun akan menjadi jauh lebih nyenyak.

4. Ikan salmon
Terdapat penelitian baru yang mengungkapkan bahwa mengonsumsi 600 mg asam lemak omega-3 per hari dapat membantu Anda tertidur satu jam lebih lama dan mengurangi kemungkinan Anda terbangun di malam hari hingga 7 kali lipat.

5. Oatmeal
Anda mungkin pernah mendengar bahwa ceri adalah sumber hormon pembuat tidur (melatonin) yang baik. Tapi, tahukah Anda kalau oatmeal memiliki efek yang sama baiknya? Ini bisa terjadi karena oatmeal dipenuhi dengan kandungan karbohidrat yang bila dikonsumsi akan membuat Anda merasa ngantuk.



Demikianlah Artikel 5 Makanan Yang Akan Membuat Tidur jadi Lebih Nyenyak

Sekianlah artikel 5 Makanan Yang Akan Membuat Tidur jadi Lebih Nyenyak kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel 5 Makanan Yang Akan Membuat Tidur jadi Lebih Nyenyak dengan alamat link https://godonggreen.blogspot.com/2016/02/5-makanan-yang-akan-membuat-tidur-jadi.html

0 Response to "5 Makanan Yang Akan Membuat Tidur jadi Lebih Nyenyak"

Posting Komentar

Powered By Blogger